[Tutorial KSP] Perhitungan Bagi Hasil Simpanan Dengan Rumus Saldo Terendah


Perhitungan Bagi Hasil Simpanan dengan Rumus Saldo Terendah, dihitung berdasarkan Saldo Terendah Simpanan pada periode perhitungan Bagi Hasil. Periode perhitungan Bagi Hasil Simpanan dihitung mulai dari Tanggal pertama kali setoran simpanan atau H+1 Tanggal Posting Bagi Hasil Simpanan periode sebelumnya, sampai dengan Tanggal dilakukan Posting Bagi Hasil Simpanan

bungaterendah1

Pada gambar diatas pada No. Simpanan 10.15020001 merupakan Simpanan dengan perhitungan bagi hasil berdasarkan saldo terendah simpanan. Untuk dapat melihat detail perhitungan bagi hasil nya dapat dengan klik tombol Bantu pada kolom No. Simpanan

bungaterendah2

Pada form diatas menunjukan bahwa Simpanan belum pernah mendapatkan Bagi Hasil, jadi periode perhitungan Bagi Hasil dihitung mulai dari tanggal setoran pertama, yaitu pada tanggal 2 Februari 2015 sampai tanggal Posting Bagi Hasil Simpanan, yaitu tanggal 25 Februari 2015. Sehingga saldo simpanan telah mengendap selama 23 hari
Sehingga dengan rumus perhitungan Bagi Hasil Simpanan dengan Saldo Terendah adalah sbb :

Bagi Hasil = <Saldo Terendah> * <Bagi Hasil>/100 / 365 * <Hari>

Untuk melihat detail transaksi simpanan pada pada periode Bagi Hasil, dapat dengan klik menu Front Office > Laporan > Transaksi Simpanan

bungaterendah3

Kemudian 365 adalah jumlah hari dalam 1 Tahun. Beberapa KSP menentukan 1 tahun = 360 hari, yang kaitannya tentu pada besarnya Bagi Hasil Simpanan. Jumlah Hari dalam 1 Tahun bisa diset dari menu Setup > Options, bagian Umum

bungaterendah4

Sedangkan adalah lama dana simpanan mengendap. Pada contoh diatas lama dana simpanan mengendap dari Saldo Terendah dari tanggal 2 sampai 25, sehingga Bagi Hasil yang diperoleh 100000 x 5 /100 /365 x 23 = 315

Download disini : Format Pdf

Download disini : Software KSP 2 Gratis

Tags: , , , , , ,

2 Responses to “[Tutorial KSP] Perhitungan Bagi Hasil Simpanan Dengan Rumus Saldo Terendah”

  1. Ketut Agus Ariawan Says:

    halo, mau tanya nih kalo untuk posting bagi hasilnya bisa ngak setting otomatis saat kita entri transaksinya otomatis smsnya.

    Like

Leave a comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.